Tumbuh Rambut di Punggung, Tak Tahunya Gejala Penyakit Serius
dok: Livescience
Jakarta, Sejumput rambut tumbuh memanjang di bagian punggung seorang bayi perempuan. Merasa tidak wajar, orang tua membawanya periksa dan ternyata kondisi tersebut merupakan petunjuk adanya gangguan serius pada tulang punggung.
Bayi perempuan berusia 3 tahun asal Taiwan tersebut memiliki rambut di punggung, yang lebih lebat dan panjang dibandingkan rambut-rambut halus di bagian tubuh lainnya. Bagi orang tua, kondisi ini tentu tidak wajar sehingga harus diperiksakan.
Sesaat setelah dilahirkan si bayi memang menjalani Magnetic Resonance Imaging (MRI). Hasilnya, tampak ada kelainan pada saraf tulang belakang yang disebut diastematomyelia. Juga ada kista berisi cairan pada tulang belakang yang disebut syringomyelia.
Pada usia 4 hari, bayi tersebut menjalani operasi untuk menghentikan kebocoran karena cairan kista mulai keluar hingga permukaan kulit. Dan pada usia 7 bulan, ia pun menjalani operasi tambahan untuk membetulkan kelainan tulang belakangnya.
Kondisi yang dialami si bayi disebut spinal dysraphism, yakni kelainan yang tersembunyi namun ditunjukkan dengan adanya penanda di permukaan kulit. Dalam kasus ini, penandanya adalah pertumbuhan rambut yang tidak normal di punggung bagian bawah.
"Dokter anak tahu bahwa jika ada tanda-tanda pada punggung bawah anak, mereka harus menginvestigasinya karena hubungannya dengan masalah saraf yang tesembunyi," kata Dr Toba N Niazi dari Miami Children's Hospital, yang tidak terlibat dalam kasus tersebut, seperti dikutip dari Livescience, Kamis (30/1/2014).
Selain pertumbuhan rambut, tanda-tanda lain yang sering muncul adalah kulit yang tipis, atau tumbuh menyerupai ekor. Dr Niazi mengatakan, 80 persen anak dengan spinal dysraphism mengalami salah satu dari tanda-tada yang disebutkan di atas.
Bayi di Taiwan itu sendiri, seperti dilaporkan oleh para peneliti dari National Taiwan University Hospital sudah menjalani operasi dan perawatan setelah usianya dianggap cukup. Kini ia tumbuh normal, tanpa gangguan kognitif, dan tanpa kesulitan berjalan.
(up/vit)
http://health.detik.com/read/2014/01/30/113944/2482972/763/tumbuh-rambut-di-punggung-tak-tahunya-gejala-penyakit-serius?l992203755
Tidak ada komentar:
Posting Komentar